Apa Jadinya MotoGP Spanyol Tanpa Umbrella Girl?

loading...

Haloo sobat media2give^^ Pada artikel kali ini Saya akan mengulas info seputar Apa Jadinya MotoGP Spanyol Tanpa Umbrella Girl? Bagi kalian yang suka nonton MotoGP,siap-siap aja kehilangan tontonan hot di sirkuit.Menurut kabar yang beredar,Umbrella Girl akan di hilangkan.Waduhh.. nggak ada gadis-gadis cantik dan sexy lagi dong? Sebenarnya isu untuk menghilangkan Umbrella Girl dari gelaran balap MotoGP ini baru terjadi di Spanyol saja.

Pemicunya adalah keinginan dari partai politik Iniciativa per Catalunya Verds (ICV) yang menolak keberadaan Umbrella Girl.Inisiatif itu timbul setelah ICV mengamati peran Umbrella Girl yang lebih di tujukan sebagai objek seksual untuk menarik perhatian semata.Umumnya Umbrella Girl ini memang menggunakan pakaian yang seksi.Umbrella Girl di pilih dari kalangan model yang sudah tentu memiliki postur tubuh proporsional dan wajah yang cantik.

Mereka bertugas memayungi pembalap di Grid sebelum balapan di mulai.Umbrella Girl juga ada di area Paddock karena mereka dipakai juga untuk sarana promosi.Saat melihat kamera,Umbrella Girl ini harus senangtiasa tersenyum agar penonton senang.Partai ICV tidak menyukai penggunaan wanita yang di tonjolkan keseksiannya untuk kepentingan olahraga seperti itu.

Partai ICV mengusulkan proposal pada pemerintah Montmello untuk melarang adanya Umbrella Girl saat MotoGP di gelar di sirkuit Catalunya,Barcelona.Untuk bisa lolos,proposal ini harus mendapat dukungan minimal 1 anggota Dewan Kota.Akhirnya Dewan Kota menyetujui proposal tersebut.Namun yang berhak mengatur MotoGP adalah Dorna,jadi meskipun Dewan Kota ingin melarang Umbrella Girl tapi Dorna tidak sepakat,Umbrella Girl masih akan tetap di gunakan di Spanyol.

“Peran Umbrella Girl di sirkuit Catalunya tidak sesuai abad ke 21.Apa yang di lakukan hanyalah mengincar wanita untuk objek dan hiasan situasi,kata Jordi Manils pada Stasiun Radio Cadena ser Catalunya.”

Partai ICV makin gencar menolak Umbrella Girl karena sebelumnya,di Jerez usulan pelarangan Umbrella Girl oleh Dewan Kota gagal.Berdasar laporan dari media Spanyol,Tuttosport,waktu itu grup feminis Ganemos Jerez juga tidak setuju dengan pemakaian Umbrella Girl.Grup yang berlokasi di Provinsi Cadiz ini mendapat dukungan dari Partai Buruh Sosialis Spanyol dan Persatuan Kiri untuk mendesak Dewan Kota Andalusia agar menanggapi masalah ini dengan serius.

“Olahraga sering mempresentasikan perempuan untuk promosi saja.Disisi lain,penggunaan pakaian yang sangat minim bisa mengarah pada anggapan wanita hanya untuk objek seksual.Langkah Kami tegas untuk memerangi kekerasan pada perempuan,kata Presiden Ganemos Jerez Kika Gonzalez,dikutip dari Marca.”

Jika Dorna menyetujui permintaan Partai ICV dan Genemo Jerez,artinya kalian nggak akan lagi melihat Umbrella Girl di Spanyol hehehe… Apakah termasuk di sirkuit Valencia dan Aragon juga? Hmm,entahlah.2 sirkuit itu kan ada di Spanyol juga.Kalau orang Spanyol kompak menolak Umbrella Girl sih,bisa aja penghapusan Umbrella Girl ini akan benar-benar di lakukan.

Tapi Saya pikir itu masih akan jadi bahan pertimbangan Dorna,mengingat Umbrella Girl juga di perlukan tim,karena disitu ada kepentingan sponsor dan bisnis yang menyokong pendanaan tim.Kalau tidak ada Umbrella Girl,mungkin akan berpengaruh ke sisi promosi yang akan berkurang daya tariknya tanpa gadis payung yang seksi itu.Barangkali lebih bijak jika ada pembatasan aturan untuk Umbrella Girl,misalnya pakaian yang mereka kenakan.

Soalnya yang bikin kontroversi itu adalah busana Umbrella Girl yang terlalu seksi sampai kelihatan lekuk tubuhnya.Kalau pakaiannya bisa di buat lebih sopan,Saya kira gadis payung itu nggak perlu di hilangkan.Soalnya emang perlu juga biar suasana adem,ada bahan untuk cuci mata dan hiburan di tengah panasnya cuaca dan kerasnya balapan hehehe… Toh yang di nikmati bukan tubuh saja,tapi wajah cantik itu lebih utama.

Sekilas Sejarah Umbrella Girl

Umbrella girl pertama kali muncul di tahun 1960.Kala itu model asal Jepang bernama Rosa Ogawa berperan sebagai gadis payung.Lalu tahun 1983 perusahaan Sun Tan Lotion Hawaiian Tropic memakai Umbrella Girl di balapan 24 Hours of Le Mans.1 tahun kemudian perusahaan itu mengimpor model dari Amerika untuk menambah jumlah Umbrella Girl pada event Suzuka 8 Hours Motorcycle Race.

Rosa Ogawa

Sejak saat itu di semua ajang Grand Prix,Umbrella Girl wajib ada karena sudah jadi bagian tak terpisahkan dari race.Umbrella Girl di kenal juga dengan sebutan Race Queen.Tahun 1972 merupakan awal pengunaan Race Queen dari istri-istri pembalap.Mereka memakai bikini yang seksi sambil membawa Pit Board yang di tunjukkan pada suaminya dari pinggir lintasan.Taukah kalian siapa istri rider yang pertama kali jadi Race Queen?

Soili Karme

Dia adalah Soili Karme,istri dari pembalap Finlandia Jarno Saarinen.Soili terlihat berperan sebagai Umbrella Girl di sirkuit Imola (1972).Tradisi ini sepertinya masih berlanjut hingga era modern.Buktinya di MotoGP ada juga istri rider yang memilih jadi Umbrella Girl,contohnya Adriana Tuchyna.Saat Stoner belum pensiun,Adriana dengan setia mendampingi suaminya dan memayunginya di Grid Start.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*