PhotoMath Aplikasi Cerdas Untuk Jawab Soal Matematika

loading...
Haloo sobat media2give^^,ketemu lagi nih dengan kalian di posting ini ya.Setelah beberapa hari ini nggak sempat update karena banyak kegiatan,akhirnya sekarang ada waktu juga deh buat sharing-sharing informasi lagi hehe.. Yap,untuk kali ini saya akan membahas informasi yang cukup unik,yaitu tentang PhotoMath Aplikasi Cerdas Untuk Jawab Soal Matematika.Hmm,kalau bicara soal matematika,apa yang pertama kali muncul di pikiran kalian? hitung-hitungan,angka-angka,rumus dan soal yang rumit? Selama ini matematika menjadi salah satu mata pelajaran yang masih di takuti banyak pelajar.

Dalam matematika sering di temui soal-soal yang sulit dan membutuhkan penyelesaian yang tidak mudah dan memakan waktu yang lama.Untuk memahami setiap bab dalam pelajaran ini di perlukan latihan mengerjakan soal-soal sesering mungkin.Tapi tidak semua pelajar memiliki kemampuan untuk memahami materi yang ada dalam rumus-rumus matematika.Yah,walaupun di coba berapa kali pun kalau namanya nggak ngerti tetap aja susah menyelesaikan soalnya.Ujung-ujungnya otak malah pusing tujuh keliling hehe.. 

Apalagi matematika juga masuk dalam mata pelajaran yang di ujikan pada ujian nasional,yang berarti menjadi syarat kelulusan siswa di sekolah.Bagi sebagian anak,mungkin ada yang menganggap matematika tidak sesulit yang di pikirkan.Mereka memiliki kemampuan untuk memahami setiap masalah dan membuat matematika terlihat menyenangkan.Nah,buat kalian yang kesulitan dengan matematika,kini hadir sebuah aplikasi canggih yang mampu menyelesaikan soal hanya dalam hitungan detik.Wooow.. It’s amazing hahaha.. Aplikasi yang satu ini bernama PhotoMath,di kembangkan oleh developer dari perusahaan MicroBlink (Kroasia).


PhotoMath mampu mendeteksi soal-soal yang menggunakan desimal,akar,persamaan linier,pecahan dan aritmatika.Sebenarnya PhotoMath telah dibuat sejak 3 tahun yang lalu,namun waktu itu masih dalam tahapan uji coba.Kini aplikasi itu siap digunakan untuk membantu para pelajar dalam menyelesaikan soal matematika.Di dalam aplikasi ini terdapat teknologi canggih yang bisa mengenali karakter untuk membaca tiap soal yang ada.Cara menggunakannya mudah,kita hanya perlu mengarahkan Smartphone yang sudah terinstall aplikasi PhotoMath ke soal yang mau di jawab,maka aplikasi ini akan langsung melakukan scanning/pemindaian.


Begitu selesai di scan,jawaban akan langsung keluar.Dan bukan cuma itu saja,bahkan cara pengerjaannya pun juga dapat dilihat.Ini tentunya menguntungkan dalam membantu proses belajar para siswa,terutama saat menghadapi soal yang membingungkan.Menurut Damil Sabool,CEO MicroBlink,penciptaan PhotoMath di tujukan untuk mempermudah anak-anak dalam memahami cara untuk mengerjakan soal matematika,jadi jika mereka kesulitan mengerjakannya sendiri,tinggal pakai saja PhotoMath.Aplikasi ini dapat di unduh gratis,untuk saat ini baru tersedia di App Store dan Windows Store dan hanya dapat di pakai pada platform iOS dan WIndows Phone.

Sementara bagi pengguna Android harus bersabar dulu,karena tidak lama lagi PhotoMAth juga dapat di gunakan untuk Android.MicroBlink pernah membuat aplikasi sejenis PhotoMath yang di beri nama PhotoPay.PhotoPay di pakai untuk memotret tagihan menggunakan Smartphone,dan uang akan di tarik dari rekening kita untuk membayar tagihan yang di foto tadi.Wah,keren bener ya aplikasinya hehe.. Sambutan atas kehadiran PhotoMath ini beragam,ada yang pro dan kontra.

PhotoPay
Mereka yang pro tentunya siapa lagi kalau bukan pelajar yang membutuhkannya.Sedangkan yang kontra kebanyakan dari para pendidik yang menganggap ada konsekuensi menggunakannya.Mereka akan lebih waspada lagi saat mengawasi ujian untuk mencegah siswa berbuat curang dengan PhotoMath.Selain itu jika tidak di gunakan dengan bijak,aplikasi canggih ini bisa membuat anak-anak malas belajar,karena mendapat penyelesaian masalah secara instan.


PhotoMath 1.0.2.0 XAP

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*