Download Video Moto2 Motegi 2012 (Full Race)

loading...

Haloo sobat media2give^^ Kali ini Saya akan berbagi informasi tentang Download Video Moto2 Motegi 2012 (Full Race).Tak henti-hentinya Marquez membuat penonton tertegun menyaksikan penampilannya saat balapan.Si pengambil resiko tinggi ini tak bisa di remehkan,walaupun usianya masih relatif muda dan mempunyai masa depan cerah di dunia balap.

Marquez sudah berulang kali menciptakan kejutan lewat prestasi dan rekor baru yang dia bentuk dengan kemampuan dan skills balapnya.Marc adalah pembalap muda yang dipenuhi ambisi dan motivasi tinggi.Julukan The Baby Alien sepertinya memang pas di sandang oleh pria kelahiran Cervera ini.Meski posturnya relatif lebih pendek dibanding Rider MotoGP lain,namun Marquez rupanya sangat ditakuti di lintasan.

Bak semut merah kecil yang galak,Marc akan menunjukkan potensi tertingginya saat bertarung di lintasan.Tak jarang dia mengeluarkan jurus-jurus maut,salah satunya Extreme Rear Wheel Slide alias ngepot ekstrim kalau mau nikung.Cara ini terbukti ampuh “menghabisi” perjuangan lawan-lawannya di trek.Marc sering menang balapan,tapi di sisi lain dia pun sering melakukan kesalahan yang sebenarnya tidak perlu terjadi.

Yah,maklum saja… anak muda yang ambisinya tinggi,di lengkapi skills balap level terbaik dan berani melewati lawan dengan cara tak terduga.Kombinasi semua hal itu adalah kunci utama Marquez bisa mendapatkan gelar juara dunia di kelas apapun.Satu hal yang tak bisa terlewat adalah kematangan mental.Mentalitas Marquez tak mampu di ragukan lagi.

Balapan di sirkuit Motegi 2012 adalah bukti nyata kekuatan Marc yang sesungguhnya.Mengalami masalah akibat lupa memasukkan gigi 1 saat start,Marc malah bisa jadi juara seri GP Jepang ini.

Coba perhatikan gambar dibawah ini :

Motor posisi masuk Gear 1

Gear di injak jadi Netral (N)

Disitu Marc sebetulnya motor Marc sudah masuk gigi 1.Tapi Marc kembali menginjak Gear dan malah membuatnya jadi Netral (N).Akibatnya fatal,motor nggak mau maju dan keselamatan Marquez pun terancam.Kenapa? Ingat! ini balapan.Dalam balap itu begitu start,Ridernya akan langsung gas pol.Nah,jika ada pembalap di depannya diam,ada kemungkinan dia di tabrak kencang dari belakang.

Untunglah nggak sampai timbul insiden pada Marquez.Disinilah mental Marc diuji,sebab posisinya jadi sulit untuk menang.Tapi Marquez tetaplah sosok yang luar biasa.Bukannya pasrah,Marc tetap berambisi juara.Secepat kilat dia merangsek maju melewati satu demi satu pembalap di depannya.

Moto2 Motegi 2012 (Full Race)


Review Jalannya Balapan :

Memasuki tikungan pertama,Marc melorot ke urutan 26.Tak butuh waktu lama,dengan determinasi tinggi Marc mampu menyodok ke depan secara cepat.Belum sampai setengah putaran dia sudah ada di baris tengah.

Separuh lap berikutnya Marc menusuk hingga posisi 9 dan bertahan sampai penghujung lap pertama.Gilaaa bener!! 1 lap menyalip 25 pembalap? Ya gitu deh hehehe… Harapan besar kembali muncul.

Masuk ke Lap ke 2 Marquez udah nongol di posisi 7.Dia sukses melibas 2 Rider untuk naik peringkat.Marquez tengah dalam puncak adrenalinnya,sebab dia kenceng banget balapnya.Marquez mau mengubah Impossible Race jadi Possible Race to Win.

1 Lap selanjutnya posisi Marc kembali naik ke urutan 6.Makin menjadi-jadi aja performa The Baby Alien ini.Posisi 6 tak berubah sampai akhir Lap 3.Di baris depan ada Rabat dan Redding yang berduel sengit.Rabat beberapa kali mencatat Fastest Lap.

Lap 4 Marc menggusur tempat Luthi dan mengamankan peringkat ke 5.Marc kian dekat dengan 3 besar.Rabat tetap memimpin jalannya lomba dibayangi Redding dan Espargaro pada posisi ke 2 dan 3.

Lap 6 Redding mengalami masalah dan melebar di sebuah tikungan.Marquez dengan cepat mendekat dan mampu mengovertake Redding untuk naik ke posisi 4.Marc terus menempel Elias untuk mengincar posisi 3.

Tak berselang lama,di lap yang sama Elias takluk di tangan Marc.Dia menempati urutan ke 3,di belakang Rabat dan Espargaro.

Lap 7 Espargaro nyaris Crash akibat pelindung sikunya terlalu dekat dan menempel ke aspal.Espargaro kehilangan momen dan Marc masuk untuk menyalipnya dengan gampang.Marc memacu motor lebih cepat untuk memangkas gap dengan Rabat.

14 Lap tersisa,Marc sudah bercokol di posisi puncak dan memimpin jalannya race.Mulai dari Lap ini sampai seterusnya Marc tak terkejar lagi dan menyentuh garis finish pertama.Marquez menang di sirkuit Motegi 2012 sekaligus menunjukkan bagaimana kekuatan mentalnya menghadapi situasi sulit.

Lap Progress

Hasil Moto2 Motegi 2012 :

1. Marc Marquez (Suter) 42m 56.171 detik
2. Pol Espargaro (Kalex) 42m 56.586 detik
3. Esteve Rabat (Kalex) 43m 5.755 detik
4. Scott Redding (Kalex) 43m 7.240 detik
5. Thomas Luthi (Suter) 43m 7.766 detik

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*