Waspada Modus Kejahatan Pembiusan dengan Tisu
Tindak kriminalitas kian hari makin banyak saja,bukannya berkurang justru semakin banyak.Kejahatan bisa menimpa siapa saja yang lengah dan kurang waspada terutama saat berada di area publik tempat banyak orang berkumpul.Pelaku kejahatan juga semakin pintar,banyak trik-trik yang mereka lakukan untuk melancarkan aksi kejahatan pada si korban.
Tak tanggung-tanggung terkadang mereka memaksa bahkan seringkali menggunakan kekerasan yang bisa melukai korban.Namun tak melulu mereka memakai tindak kekerasan,beberapa diantaranya justru menggunakan akal-akalan yang kita biasanya tak pernah kita menduga hal itu bisa dilakukan.Seperti tindak kriminal Pembiusan dengan Tisu yang masih banyak dijumpai di angkutan umum seperti bus.
Kurangnya kewaspadaan menjadi faktor utama terjadinya tindak kejahatan ini.Dalam aksinya,pelaku pembiusan kebanyakan memilih perempuan yang dijadikan sasaran,apalagi jika si korban lagi sendirian.Para pelaku pembiusan ini sebelum beraksi,selalu menyiapkan beberapa alat yang akan digunakan.Yang sering di pakai adalah tisu,alkohol,aseton ,pasta gigi dan masker.
Begini cara kerjanya,mereka mempersiapkan beberapa lembar tisu yang nantinya akan diolesi dengan zat alkohol dan aseton.Campuran kedua cairan ini bisa menimbulkan efek pusing dan mengantuk bagi orang yang menghirup aromanya/baunya.Untuk mengantisipasi agar pelaku tak ikut terkena efeknya,mereka biasa memakai masker yang dilumuri pasti gigi di area masker yang dekat dengan hidung.
Tujuannya agar aroma aseton yang mereka hirup tidak semuanya masuk ke tubuh karena terhalang bau dari pasta gigi.Setelah semua barang yang digunakan beraksi siap,mereka mulai masuk ke bus dan mulai mencari target.Jika target di dapat,pelaku akan duduk disamping korban dan menajaknya mengobrol (kadang sok akrab gitu).Beberapa saat kemudian,pelaku akan memakai masker dan mengeluarkan tisu yang sudah diberi aseton dan alkohol lalu mengusapkannya di bagian lengan.
Pelaku kemudian berusaha mencari cara agar bau aseton dan alkoholnya tercium oleh korban.Kadang dia berpura-pura meminta agar korban menutup jendela bus agar angin tidak masuk.Pelaku juga akan menawarkan tisu pada korban.Untuk meyakinkan,seringkali dia juga memakai tisu itu tapi yang masih belum di kasih aseton sementara yang diberikan pada korban adalah yang sudah ada aseton-nya.Tinggal tunggu waktu sampai korban mulai mengantuk dan pelaku dengan cepat akan megambil harta benda dari korban yang sudah tertidur.
Tips menghindari Pembiusan dengan Tisu
1.Waspadalah pada orang-orang di sekitar kalian,terutama orang-orang yang gerak-geriknya mencurigakan dan suka sok akrab ngajakin ngobrol
2.Jangan dengan mudah menerima pemberian barang dari orang yang tak dikenal
3.Bawalah masker sehingga bisa untuk menutup mulut jika mencium bau yang aneh
4. Carilah tempat duduk yang dekat dengan sopir atau di deretan bagian depan karena kebanyakan pelaku suka mencari korban di bagian kursi tengah sampai belakang bus
5. Duduklah di bagian kursi kiri (jika kalian ada di deret sisi kanan bus) dan duduklah di bagian kursi kanan (jika kalian ada di deret sisi kiri bus).Hal ini untuk mencegah pelaku dengan leluasa berpindah tempat
Deret sisi kanan bus (duduklah di bagian yang bertanda panah)
jangan duduk di sebelahnya
6. Jangan memakai perhiasan belebihan/yang mencolok karena berpotensi menimbulkan niat jahat dari orang lain di bus
7. Simpan semua barang dalam tas dan siapkan uang buat ongkos bus lebih dulu.Jangan memperlihatkan uang dalam jumlah banyak
8. Berdoa sebelum bepergian agar senangtiasa di lindungi dari kejahatan
9. Pakai cara ekstrim kalau pelaku masih nekad,seperti ini contohnya:
wah berarti harus hati-hati nih kalau di luar rumah, harus waspada ya mas agar tidak dijahati sama orang. Terimakasih mas harum atas share nya ya 🙂
@Wahyu Eka Prasetiyarini
iya,jangan suka melamun dan tetap waspada dg orang-orang yang tiba-tiba sering ngajak ngobrol
Bahaya nih
@asmara dhahana
makanya harus hati2 di jalan