Kumpulan Situs Multipost Pada Facebook

loading...
Haloo sobat media2give^^ Pada artikel sebelumnya saya sudah membahas tentang Cara Submit Artikel Blog ke Facebook Otomatis Via RSS Graffiti,sekarang giliran informasi lain yang akan saya bagikan,yaitu tentang Kumpulan Situs Multipost Pada Facebook.Siapa yang tidak membutuhkan facebook? saya rasa hampir semua orang akan mengatakan butuh,jika di tanya seperti itu.Ya,facebook sekarang ini sangat penting,bukan hanya sebatas media untuk komunikasi tapi juga memiliki kegunaan lainnya seperti tempat untuk mempromosikan artikel/produk/jasa/iklan dan menemukan hal-hal baru yang dibagikan pengguna lain.

Sehari tanpa facebook mungkin akan terasa ada yang kurang dalam menjalani rutinitas sehari-hari.Bagi mereka yang tidak bisa lama-lama jauh dari facebook tentunya akan merasa tidak lengkap bila belum memposting status yang kadang-kadang juga kurang penting.Seolah-olah sudah menjadi gaya hidup dengan facebookan.Untuk urusan mendapatkan keuntungan,facebook selalu dipakai pelaku bisnis/penjual sebagai sarana yang tepat untuk mencari penghasilan.


Lewat facebook,konsumen bisa dengan mudah melihat produk apa saja yang dijual dan jika di barengi dengan promosi yang menarik,bukan tidak mungkin barang yang dipasarkan ke facebook menjadi cepat laku.Sementara untuk mereka yang aktif menulis artikel/blogger,facebook akan dipakai untuk mencari sebanyak mungkin pengunjung.Tinggal membagikan artikel yang sudah diterbitkan di blog dan menyebarkannya ke berbagai grup yang relevan,otomatis visitor akan datang dengan sendirinya.Agar lebih sering mempublish artikel ke facebook,diperlukan pengaturan jadwal yang baik.


Tapi masalahnya itu sulit dilakukan karena barangkali juga banyak kesibukan di dunia nyata.Oleh karenanya dibutuhkan cara yang lebih cepat dalam membagikan artikel tersebut.Dan mencoba Multipost adalah pilihan yang tepat.Artikel bisa langsung di share bersamaan ke berbagi grup sehingga menghemat waktu dibandingkan jika harus mempublish secara manual.Nah,kira-kira bagaimana melakukan Multipost? Ada beberapa situs yang dapat membantu kalian untuk melakukan Multipost,dan berikut inilah daftarnya :

Kumpulan Situs Multipost Facebook :
Postradar merupakan situs Multipost yang multifungsi dan cocok untuk menjadwal posting ke facebook.Untuk mencobanya,tinggal buka saja situsnya dan klik tombol Connect,maka aplikasinya akan langsung tersambung ke facebook.Fitur yang dimiliki Postradar antara lain memberikan Unlimited Pages,dimana kita bebas membagikan apapun tanpa batas.Dalam sehari bisa sampai 2000 post gratis untuk Free Member.Postradar dapat membagikan artikel melalui Page Wall,Album,Grup Facebook dan Status Update.


Postcron adalah situs Mulipost yang berasal dari negara Argentina dan banyak dipakai pengguna facebook untuk mengatur jadwal posting.Postcron menggunakan sistem Automatic Post Scheduling dan mampu mengirimkan artikel ke Facebook Profile,Pages,Grups dan Event,Twitter serta Google+.Kelebihan dari Postcron terletak pada jam posting yang bisa diatur dengan delay sesuai keinginan.Dalam sehari dapat membagikan artikel sampai ke 10 grup facebook (untuk free member) dan sekali posting dalam sehari.Postcron support dengan situs Bit.ly yang dapat memperpendek link.



Sama dengan Postcron,di Slacksocial juga juga berlaku aturan dalam sehari hanya bisa membagikan artikel ke 10 grup berbeda.Dan bisa dipakai untuk banyak situs seperti Facebook,Twitter,Linkedin Accounts,Linkedin Groups,Blogger Blogs dan Tumblr Blogs.Pada situs Slacksocial kita bisa melihat statistik artikel yang dibagikan,laporan status dan Multiple Social Profiles.Untuk posting artikel sendiri,bisa di bagikan ke banyak grup.Member basic bisa memposting sampai 100 grup sehari dengan membayar biaya aktivasinya sebesar $7.Ada lagi yang lebih,yaitu member Professional yang mendapat jatah 250 post/hari dengan membayar $14.


Company: Technyde Software LLP
Product: SlackSocial
Email: hello@slacksocial.com

Nah,untuk yang satu ini spesial karena Auto Insatunesia adalah aplikasi Multipost pada web yang dibuat oleh orang Indonesia.Bisa dibilang ini produk Multipost lokal yang tidak kalah hebat dari situs Multipost lain.Pembuatnya bernama Joseph Shandy Harvian.Fitur Auto Insatunesia adalah menjadwal artikel yang akan dibagikan ke facebook tanpa batasan jumlah grup yang di ikuti.Jika kalian mendaftar si Auto Insatunesia,akan diberikan 1 minggu waktu trial untuk mencoba layanannya.Setelah ini bila mau menggunakannya lagi akan dikenai biaya.


Notice : Mulai tanggal 1 Mei 2015,situs penyedia layanan Multipost mendapatkan review dari Facebook dan menyesuaikan dengan aturan baru.Aturan tersebut adalah tidak memberikan ijin pada situs Multipost untuk membagikan artikel ke semua grup yang diikuti.Namun masih bisa di share ke grup dimana kalian yang mengelolanya/menjadi admin.

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*