Haloo sobat media2give^^ Ketemu lagi nih dengan kalian di posting ini ya.Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi informasi mengenai Payout Ketujuh Dari Pemasang.com.Nggak kerasa nih udah 7 kali payout hehe.. Oiya,kalian udah tau belum apa itu Pemasang.com? Situs ini merupakan situs jaringan iklan online yang berasal dari Indonesia.Jadi bisa dibilang ini situs iklan lokal.Iklan yang terdapat pada Pemasang.com bertipe In Text Ads,yaitu iklan dalam bentuk teks yang muncul pada setiap artikel di blog kita.Saat ini banyak jenis iklan yang biasa kita temui pada blog-blog yang melakukan monetize.
Ada yang bertipe PPC,PPC,PPI,CPM,Video Ads dan Pop Up.Pemasang.com hadir dengan menawarkan iklan yang unik berupa In Text Ads.Jika kalian pernah melihat situs yang menggunakan iklan dari Infolinks,berarti kalian juga tidak akan bingung lagi ketika melihat iklan Pemasang.com karena keduanya memiliki tipe iklan yang sama.Yang membedakan adalah pada syarat pendaftarannya.Di Infolinks,mereka yang ingin menjadi Publihser harus memenuhi persyaratan utama agar bisa di approve,yaitu blog yang di daftarkan menggunakan bahasa Inggris dan Spanyol sebagai bahasa utama pada konten blog.
Sementara untuk Pemasang.com lebih mudah karena tidak ada syarat khusus saat mendaftar.Bahkan proses diterimanya cukup cepat sehingga kita dapat langsung memasang script iklannya di blog.Pemasang.com juga termasuk ke dalam situs alternatif Google Adsense yang menguntungkan.Seperti yang kita tau kalau mendaftar ke Google Adsense itu kadang merepotkan.Belum lagi jika ditolak dan harus daftar berulang-ulang.Jadi lebih baik mencari situs lain yang tak kalah menguntungkan dari Google Adsense.Salah satunya ya Pemasang.com ini.Lalu bagaimana kita bisa melihat iklan Pemasang.com? Karena berjenis In Text Ads,maka iklannya akan terlihat pada text tertentu yang mengandung keyword.
Jika text ini di sorot dengan mouse akan langsung muncul iklan Pemasang.com yang terkait dengan text tersebut.Ciri iklannya ditandai dengan garis bawah ganda berwarna biru (untuk tampilan default) pada kata yang mengandung keyword.Kelebihan iklan Pemasang.com dari iklan lainnya adalah pada penempatan iklan.Iklan dari situs ini tidak butuh banyak tempat/space karena memang tidak perlu memasang banner seperti iklan jenis PPC.Jadi lebih praktis dan tidak menggangu pengunjung saat melihat blog kita.Alat pembayaran yang digunakan di Pemasang.com adalah rekening bank BCA,Mandiri dan bank lain yang termasuk dalam ATM bersama.
Jika memilih bank selain BCA dan Mandiri akan dikenai fee sebesar Rp 16.500,- Untuk minimum payoutnya Rp 16.500,- (sudah termasuk fee) dan akan dibayarkan tanggal 1-7 tiap bulannya jika saldo kita telah cukup untuk payout.Nah,gimana? tertarik mencoba Pemasang.com? Jika kalian ingin menjadi Publisher Pemasang.com bisa langsung saja daftar DISINI.Dan sebagai bukti bahwa Pemasang.com bukan scam dan terbukti membayar,berikut ini saya tunjukkan Bukti Payout Ketujuh Dari Pemasang.com yang telah masuk ke rekening saya.
(buka di new tab untuk memperbesar gambar)
Leave a Reply