Istilah Sebutan Anak Menurut Umurnya

loading...
Haloo sobat media2give^^ Kali ini saya akan berbagi informasi tentang Istilah Sebutan Anak Menurut Umurnya.Anak merupakan anugerah yang diberikan kepada orang tua untuk di didik dan di ajarkan tentang arti kehidupan.Ada yang mengatakan kalau keberhasilan seorang anak di tentukan juga oleh cara para orang tua mengarahkannya agar bakat dan kemampuan anak bisa di wujudkan secara maksimal.Tumbuh kembang si anak tentunya selalu di nanti-nanti,sampai kelak suatu saat nanti si anak menjadi besar dan mampu membalas kebaikan orang tuanya,meskipun tidak akan seutuhnya.

Masih ingat dengan pepatah,“kasih ibu sepanjang masa,kasih anak sepanjang galah?” Ya,peribahasa itu menunjukkan kepedulian orang tua pada anaknya yang walaupun anak itu melakukan banyak kesalahan,orang tua akan tetap menyayangi dan mengasihinya.Mempelajari perkembangan anak memang menarik,mulai dari sejak di lahirkan sampai tahap demi tahap bertambah besar,dan belajar banyak hal di sekitarnya.Anak yang masih kecil memiliki cara berpikir yang berbeda dengan anak yang lebih tua,begitupun dari sisi emosi dan mental.


Anak kecil sering larut dalam dunianya sendiri,berimajinasi sesuai dengan apa yang disukainya.Seperti tidak ada batasan,mereka selalu berkhayal menjadi ini dan itu.Orang dewasa di sekitarnya kadang sering tidak memahami apa yang di lakukan atau di pikirkan si anak.Beberapa tingkah lucu mungkin akan mudah di lihat pada anak yang masih kecil itu.Ketika usianya bertambah,ada perubahan dari bentuk fisik dan perkembangan fungsi tubuh.Fisiknya akan berubah mengikuti penambahan usia,sampai nanti mencapai masa-masa remaja dan akhirnya menjadi manusia dewasa.

Dalam fase perubahan ini,anak akan banyak mendapat pengaruh baik dari lingkungan,teman,media ataupun orang-orang terdekat.Oleh karena itu,pengawasan yang baik perlu di lakukan agar anak tidak salah memilih tujuan dalam bertindak.Di dalam dunia kesehatan,anak bisa di golongkan ke dalam kelompok tertentu menurut usia mereka.Penggolongan ini memunculkan istilah bagi anak tersebut.Setiap nama dari kelompok itu di batasi oleh rentang usia yang bervariasi,dan berjenjang meningkat ke angka yang lebih besar.Nah,sudah tau belum kira-kira apa saja sebutan anak berdasarkan usianya itu? Berikut ini pembahasan lengkapnya,silahkan langsung saja disimak ya ^^

1. Newborn (Neonate)
Neonate adalah istilah untuk menyebut kehidupan di luar rahim sampai dengan usia 28 hari.Ini berarti di hitung sejak bayi pertama kali lahir ke dunia.Di masa ini terdapat pergantian kehidupan dari yang awalnya berada di dalam rahim menjadi di luar rahim.


Semua organ pada anak dalam tahap Neonate mengalami pematangan secara menyeluruh.Di dalam rahim,kehidupan tergantung pada ibu,sedangkan ketika berada di luar,semuanya menjadi serba mandiri.Bisa di bilang masa Newborn adalah penyesuaian si anak yang baru lahir dengan kehidupan baru.Perubahan signifikat terlihat saat 24-72 jam pertama.Organ seperti ginjal,hepar,serta sisem pernafasan akan berfungsi maksimal.

2. Infant
Masa infanct pada bayi terjadi setelah kelahirannya sampai usia 12 bulan.Bayi dalam masa ini sangat tergantung pada orang tuanya karena tidak berdaya.Istilah ini biasanya hanya di gunakan pada tahun pertama bayi tersebut.Aktivitas seperti perkembangan bahasa,pemikiran,penggunaan motorik dan pembelajaran sosial di mulai pada usia Infant ini.


Ada 3 tahapan selama masa Infant pada bayi :

– Tahap pertama (kelahiran-usia 4 bulan)
Sampai usia 4 bulan bayi sudah mampu mengendalikan gerakan kepala dan seluruh badannya sehingga bayi dapat mengarahkan mata dan telinganya ke objek yang di jumpai.

– Tahap kedua (usia 4 bulan-usia 7 bulan)
Lanjut ke tahap berikutnya,bayi sudah bisa mengendalikan lengan dan tangannya sehingga dia akan sering menjangkau benda-benda yang ingin dia pegang,kemudian menggengamnya.

– Tahap ketiga (usia 8 bulan-usia 12 bulan)
Di tahapan terakhir ini kemampuan bayi bertambah pada rangsangan yang lebih luas.Bayi mulai merangkak dan suka berpindah-pindah tempat serta ingin membuka hal-hal/benda yang ada di depannya

3. Toddler
Toddler di gunakan untuk menyebut anak yang berusia antara 1-3 tahun.Di usia ini anak mulai menentukan sendiri perkembangan dirinya yang akan menentukan tingkat kesehatan,emosional,pendidikan,kepercayaan diri dan kemampuan untuk bersosialiasasi dengan lingkungan sekitar serta teman-temannya.


Ini akan berpengaruh besar pada karakter dan sifat anak saat beranjak dewasa.Mungkin inilah masa yang paling penting bagi orang tua untuk memberikan pendidikan pada anak,karena di usia inilah ditentukan akan seperti apa saat di besar nanti.

4. Prescholer 
Masa Prescholer terjadi pada usia 3 sampai 5 tahun.Prescholer atau prasekolah adalah masa dimana anak akan menjalani pendidikan sebelum masuk TK.Prescholer di tujukan untuk anak usia dini dan lembaga yang di dirikan untuk itu di subsidi oleh pemerintah.


Pelajaran yang di terima seorang anak Prescholer adalah seperti belajar keterampilan sosial,emosional,perilaku,membaca,menulis dan berhitung.Prescholer adalah jembatan awal menuju pendidikan formal.Anak yang berusia di bawah 5 tahun belum siap menjalani pendidikan formal,sehingga perlu di latih untuk menuju kesana melalui Prescholer.

5. School Age
School Age di pakai untuk menyebut anak berusia 5-11 tahun.Pada perkembangan usianya,anak dalam tahapan School Age mulai berpikir kongkrit dan reflektif.Dimana mereka sudah mampu memikirkan apa yang terjadi di sekitarnya secara logis.Tapi mereka masih mempunyai persepsi subyektif,seperti saat melihat suatu peristiwa,mereka akan mengartikan kejadian itu berdasar kemampuan berpikirnya sendiri.


Bukan pada sebab akibat yang sebenarnya.Mereka cenderung kritis,suka bertanya dan berpikir dulu tentang yang mereka inginkan dan membuat rencana mendapatkannya.Gaya berkomunikasinya masih di dominasi keinginan sendiri.Mereka belum bijak untuk membedakan antara kebutuhan dan keinginan.

6. Preteen
Preteen disebut juga usia pra remaja,dimana seorang akan memasuki tahapan menuju remaja.Preteen digunakan untuk anak berusia 11-12 tahun.Istilah ini pertama dipakai pada tahun 1952.Selama masa Preteen,anak akan terlihat lebih mandiri dan memperluas batasan dirinya.


Pada masa ini penting bagi orang tua untuk mengarahkan anak agar mereka tau batasan mana perilaku yang dapat diterima dan mana yang tidak.Orang tua harus mendukung anaknya untuk mencapai hal-hal besar dalam hidupnya,salah satunya berupa prestasi.Itu merupakan salah satu kebanggaan yang mampu mendorong anak bersemangat meraih tujuan yang lebih luas lagi.

7. Teenager
Teenager atau masa remaja,terjadi pada umur 13-19 tahun.Ini merupakan tingkatan setelah melalui masa Preteen.Di masa remaja,anak-anak akan mengalami pubertas,dimana akan terlihat perubahan fisik yang lebih berbentuk pada anggota tubuh tertentu,mengalami perubahan suara dan munculnya jerawat.Dalam usia remaja,hormon di dalam tubuh cepat naik,sehingga remaja sering sekali labil dalam bertindak.


Mereka masih emosional,dan bertindak kurang bijak.Masa ini juga menjadi masa transisi dari masa kanak-kanak menuju dewasa.Di beberapa negara,ada upacara khusus untuk memperingati seorang anak yang sudah remaja,sebagai tanda mereka sudah bertumbuh.Di usia 18-19 tahun kadang di sebut juga masa dewasa muda.Anak mulai dewasa tapi belum sepenuhnya menjadi dewasa.

2 Comments

  1. @Muhammad Elsa Dinata
    bisa jadi gan,klo di luar negri sebutan itu sudah sering di pakai.Mungkin klo di indonesia lain,ada yg pakai ada yg nggk 🙂

    ok,nanti tak kunjungi balik..

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*