Mengenali Ciri-Ciri Ular Berbisa dan Tidak Berbisa

loading...
Haloo sobat media2give semuanya,ketemu lagi nih dengan kalian di postingan ini hehe.. Kali ini saya akan membahas tentang Mengenali Ciri-Ciri Ular Berbisa dan Tidak Berbisa.Denger kata ular pasti di benak kita terbayangkan sesosok hewan yang menyeramkan dan harus di hindari ya.Kebanyakan orang memang takut dengan ular karena memang hewan yang satu ini identik dengan racunnya yang berbahaya.Sebenarnya bukan cuma manusia yang takut dengan ular,karena ular sendiri justru takut kepada manusia dan memilih untuk menghindar ketika berpapasan dengan manusia.

Namun,kalau sudah terdesak dan terganggu barulah ular bisa berubah agresif,lalu menyerang yang ada di depannya.Tapi tidak akan sampai mengejar manusia,karena gerakannya lambat.Ular memiliki banyak jenis,dan dilihat dari sisi berbahaya/tidaknya bisa dibagi menjadi 2 tipe : ular beracun dan tidak beracun.Ular yang tidak beracun malah banyak yang dijadikan sebagai peliharaan oleh manusia,karena bentuknya yang eksotis dengan corak warna yang unik dan menarik.

Sementara untuk ular berbisa lebih banyak hidup di alam bebas meskipun ada juga manusia yang memeliharanya,tapi jika dibandingkan dengan yang tidak beracun,jumlahnya lebih sedikit.Ular berbisa menggunakan racun mematikan untuk melumpuhkan mangsanya.Racun ini disuntikkan melalui taring ular yang kemudian masuk ke tubuh korban dan tinggal menunggu waktu sampai korbannya tewas.

Racun ular akan melumpuhkan sistem syaraf dan pernafasan.Jika terkena pada manusia,biasanya akan timbul efek kepala pusing dan susah bernafas sampai yang paling parah bisa menyebabkan kematian jika tidak cepat ditangani.Bila kita tidak sengaja bertemu dengan ular,jangan keburu panik dulu.Karena kalau kita panik dan melakukan gerakan mendadak,ular akan ikut kaget dan malah menyerang kita.

Jangan coba untuk menangkapnya jika tak memiliki keahlian khusus,bisa-bisa ntar malah di patuk,kan repot jadinya haha.. Nah,agar bisa waspada saat bertemu ular,kita perlu mengenali dulu Ciri-Ciri Ular Berbisa dan Tidak Berbisa agar bisa membedakan kira-kira yang kita hadapi itu berbahaya atau tidak.

Ciri Umum Ular Tidak Berbisa
1. Gerakannya cepat,agresif dan cepat takut pada musuh
2. Mencari makan di siang hari
3. Membunuh dengan cara membelit
4. Gigitannya tidak mematikan
5. Setelah menggigit langsung kabur,karena gigitannya hanya untuk pertahanan diri

Ciri Umum Ular Berbisa
1. Gerakannya lambat dan tenang
2. Mencari makan di malam hari
3. Membunuh dengan menyuntikkan bisa
4. Gigitannya mematikan
5. Setelah menggigit,tetap berada di tempat dan menunggu mangsanya sampai lumpuh

Ciri Khusus Ular Berbisa dan Tidak Berbisa
1. Bentuk kepala
Ular beracun memiliki bentuk kepala segitiga sementara yang tidak beracun berbentuk oval

2. Bentuk pupil mata
Ular berbisa mempunyai pupil mata yang bentuknya elips,terlihat lebih menyeramkan dibanding ular tidak beracun yang memiliki pupil dengan bentuk bulat

3. Bagian ekor
Bagian ekor di bawah tubuh pada setelah batas ekor untuk ular berbisa berbentuk bagian tunggal sementara ular tidak berbisa terbagi menjadi 2 bagian (ganda).Ujung ekor ular tidak beracun cenderung mengait sementara yang beracun berbentuk hampir lurus

4. Bagian depan kepala
Di bagian depan kepala ular beracun terdapat lubang yang letaknya di bawah hidung sementara untuk ular beracun tidak memiliki lubang ini

5. Bentuk hidung
Hidung ular beracun jika dilihat dari samping akan berbentuk meruncing ke atas sedangkan ular tidak beracun terlihat membulat


6. Bentuk tubuh
Tubuh ular tidak beracun kebanyakan kecil-kecil dan panjang sedangkan yang beracun lebih gemuk dan berisi.menandakan perbedaan kekuatan diantara keduanya

7. Taring
Saat membuka mulut ular beracun akan langsung memperihatkan taring besarnya,sebagian ular beracun memiliki taring yang tidak terlalu panjang namun bisa menancap kuat ke tubuh lawan.Sedangkan ular tidak beracun tidak memiliki taring,hanya punya gigi bagian bawah saja

Contoh Ular Berbisa
1. Naja Sputatic/ular kobra
Habitat : hutan tropis,sawah,padang rumput terbuka,sungai
Efek gigitan : sakit,bengak,sel tubuh mati,pembusukan

2. Flat Nosed Pit Viper
Habitat : dataran rendah hutan hujan sampai pada ketinggian 1450 m dpl
Efek gigitan : sakit,bengak,sel tubuh mati,pembusukan,memar,terasa panas
3. Insularis
Habitat : hutan hujan,arboreal
Efek gigitan : sakit,bengak,sel tubuh mati,pembusukan,memar,terasa panas
4. King Cobra
Habitat : padang rumput,hutan tropis,dataran rendah hingga ketinggian 1800 m dpl
Efek gigitan : sakit kepala,mual,muntah,vertigo,pendarahan,kematian
5. Malayan Pit Viper
Habitat : hutan bambu,hutan karet,daerah perkebunan,sawah
Efek gigitan : sakit kepala,mual,muntah,vertigo,pendarahan,kematian,pingsan,sakit perut

6. Bungarus Fasciatus/ular welang
Habitat : sawan,perkebunan,hutan bakau,sekitar pemukiman penduduk
Efek gigitan : sakit kepala,mual,muntah,vertigo,pendarahan,pingsan,lmpuh

7. Bungarus Candidus
Habitat : sawah,dataran rendah,perbukitan sampai ketinggian 1600 m dpl

Efek gigitan : sakit kepala,mual,muntah,vertigo,pendarahan,pingsan

8. Vipera Russelii
Habitat : ladang pertanian,sawah,daerah bebatuan
Efek gigitan : sakit kepala,mual,muntah,vertigo,pendarahan,kematian,pingsan,sakit perut

9. Waglers Pit’s Viper
Habitat : hutan hujan hingga ketinggian 1200 m dpl
Efek gigitan : sakit,bengak,sel tubuh mati,pembusukan,memar,terasa panas


10. White Lipped Pit Viper
Habitat : hutan bambu,semak belukar dengan pepohonan kecil yang tidak jauh dari sungai
Efek gigitan : sakit,bengak,sakit perut,pembusukan,memar,terasa panas,kematian,vertigo,pendarahan

Contoh Ular Tidak Berbisa
1. Xenocropis Piscator
Habitat : dekat kolam,sawah,sungai
Ciri-ciri : 
– tubuh bagian dorsal berwarna coklat kehijauan,dengan tanda hitam berbentuk “S” pada seluruh tubuhnya
– saat marah,ular ini akan memipihkan tubuhnya ke tanah

2. Elaphe Radiata
Habitat : darat-lading
Ciri-ciri : 
– tubuh bagian dorsal berwarna kekuningan dengan 4 garis longitudional pada tubuh bagian depan berwarna hitam
– terdapat garis hitam dari mata dan melintang ke arah belakang kepala
– saat marah,akan melipat tubuh bagian depan hingga membentuk huruf “S” dan membuka mulutnya

3. Lycodon Aulicus
 Habitat : darat,sering menempel di dinding rumah
Ciri-ciri :
– tubuh berwarna coklat keabu-abuan dengan garis putih di sepanjang tubuhnya
– leher bergaris putih dan kepalanya berbentuk oval

4. Xenopeltis Unicolor
Habitat : darat,dalam tanah 
Ciri-ciri :
– tubuh bagian dorsal berwarna coklat kehitaman dan jika terkena sinar matahari akan memantulkan warna pelangi
– bentuk kepalanya pipih

5. Gonyosoma Oxycephala
Habitat : arboreal,pepohonan
Ciri-ciri : 
– tubuh berwarna hijau dari kepala sampai batas ekor,dan berwarna perak abu-abu dari leher sampai ke ujung ekor
– matanya berbentuk horizontal


6. Dendrelaphis Pictus
Habitat : pepohonan,arboreal 
Ciri-ciri :
– tubuh berwarna coklat dengan 2 garis hitam memanjang dari kepala sampai ekor
– jika marah,akan muncul bintik putih di leher

7. Ptyas Mucocus
Habitat : semak-semak,persawahan
Ciri-ciri :
– tubuh bagian dorsal berwarna coklat kekuningan
– terdapat garis hitam vertikal kecil dari mulut ke arah tubuh

8. Ptyas Korros 
Habitat : semak-semak,pepohonan
Ciri-ciri :
– tubuh bagian dorsal berwarna coklat kehijauan
– sisik bagian belakang berwarna kuning dengan garis hitam di sekelilingnya

9. Elaphe Flavolineata
Habitat : darat
Ciri-ciri :
– tubuh bagian dorsal berwarna coklat keabu-abuan dengan tanda hitam mirip persegi panjang di bawahnya
– saat marah,akan melipat tubuh bagian depan hingga membentuk huruf “S” dan membuka mulutnya

sumber :
http://www.iwansetiawan.com/2013/10/mengenal-ciri-ular-berbisa.html
http://henzr.blogspot.com/p/jenis-ular-yang-tidak-berbisa-dan.html?showComment=1399944956832

10 Comments

  1. harus tahu ya mas ciri-ciri ular berbisa atau tidak, supaya kalau pas ketemu bisa mengambil keputusan harus bagaimana. biarpu ular itu berbisa, lebih baik jangan dibunuh, kasihan 🙂

  2. @Redo kusuma
    Oh ya.. saran yg bagus 🙂
    nanti mungkin saya bahas di lain artikel saja krn posting ini untuk pengenalan saja agar bisa membedakan ular beracun dan tidak beracun

  3. @Kang Ucup
    betul mas,ular pun hidup tdk menggangu manusia,jdi manusia juga jgn mengusik2 ular dan membuatnya marah apalagi sampai di bunuh.Klo tau banyak ttg ular,bisa bertindak dg tepat jika tdk sengaja bertemu

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*